TUGAS 7 Rekayasa Kebutuhan

 Nama : Nabil Fikri Arief

NRP : 05111940000086

Kelas : Rekayasa Kebutuhan A 2022

Analisis Kebutuhan Aplikasi Uber

Uber merupakan aplikasi penyedia transportasi yang menghubungkan penumpang dengan sopir kendaraan sewaan, serta layanan tumpangan langsung. Aplikasi ini dikembangkan oleh perusahaan teknologi Amerika, Uber Technology, Inc. yang berbasis di San Fransisco. Sebagai sebuah aplikasi smartphone, Uber menyediakan berbagai macam layanan, mulai dari transportasi personal, pengiriman makanan, pengiriman paket, kurir, transportasi barang, hingga penyewaan kendaraan bermotor. Namun untuk analisis kali ini saya menggunakan aplikasi Uber - Request a ride.

Berikut merupakan analisis dari aplikasi

Business Requirement

Aplikasi mampu menghubungkan driver atau pengemudi  dengan penumpang yang memerlukan layanan transportasi.

User Requirements

  • User dapat melakukan registrasi
  • User dapat melakukan pemesanan layanan transportasi mobil atau motor
  • User dapat memilih lokasi pick-up point
  • User dapat memilih waktu untuk penjemputan
  • User dapat memilih lokasi pengantaran
  • User dapat mengubah profile
  • User dapat mengirim pesan kepada driver
  • User dapat memilih metode pembayaran
  • User dapat melakukan penilaian driver
  • User dapat melihat trip history
  • User dapat melihat menu bantuan (help)

Functional Requirements

  • Sistem dapat mendaftarkan user
  • Sistem dapat melakukan transaksi
  • Sistem dapat mengakomodasi pembayaran yang menggunakan kredit card, debit card, atau Google Pay
  • Sistem dapat menampilkan driver yang tersedia di sekitar user
  • Sistem dapat menampilkan posisi driver ketika penjemputan
  • Sistem dapat menampilkan informasi mengenai driver
  • Sistem dapat menampilkan informasi harga layanan
  • Sistem dapat menampilkan jarak yang ditempuh dari tempat penjemputan hingga pengantaran

Non Functional Requirements

  • Sistem dapat diunduh melalui Play Store dan App Store di smartphone
  • Sistem dapat digunakan pada dua sistem operasi, Android dan iOS
  • Sistem memiliki interface yang mudah dipahami pengguna
  • Sistem harus memiliki sistem pembayaran yang aman
  • Sistem terlindungi dari virus
  • Sistem harus dapat melindungi data pengguna
  • Sistem dapat digunakan dengan baik dan tidak lamban

Comments

Popular posts from this blog

PWEB A 2021 - TUGAS 8